4/19/2018

5 Makanan Agar Tulang Kuat Selain Susu

Mau tulang kuat dan sehat? Jangan cuma susu yang di minum. Masih banyak, lho, makanan agar tulang kuat dan sehat lainnya selain susu yang memang kaya akan kalsium.

Iya, kalsium memang sangat dibutuhkan untuk pembentukan tulang serta menjaganya tetap kuat dan sehat. Namun, jangan lupakan juga asupan vitamin dan nutrisi lainnya, terutama vitamin D dan K.

Makanan Agar Tulang Kuat

Karena, kekurangan kalsium menjadi salah satu faktor penyebab tulang keropos atau osteoporosis, baik pada lansia maupun anak-anak, remaja, dan orang dewasa.

Manfaat susu untuk tulang kuat juga bisa Anda dapatkan dalam produk olahannya, seperti keju, yoghurt, serta es krim. Enak-enak, kan, makanannya?

Nah, daripada Anda penasaran, di bawah ini ada informasi menarik untuk Anda yang berhasil kami rangkum mengenai makanan-makanan yang bagus untuk menjaga kekuatan dan kepadatan tulang selain susu. Apa sajakah? Ini dia list nya...

5 Makanan Agar Tulang Kuat Selain Susu


Buat kamu yang memang nggak suka susu, atau mungkin juga alergi dengan susu sapi yang kaya akan kalsium untuk membantu menjaga kekuatan dan kesehatan tulang, jangan khawatir, ya!

Ada, kok, makanan lainnya di samping susu yang juga bermanfaat untuk menjaga serta mempertahankan kesehatan tulang kamu. Setidaknya, ada 5 jenis makanan agar tulang kuat selain susu yang bisa kamu konsumsi setiap harinya.

Di bawah ini adalah beberapa makanan agar tulang kuat yang bisa Anda konsumsi. Diantaranya:

1. Telur

Bukan hanya jadi sumber protein, telur juga diperkaya dengan vitamin D. Namun, vitamin D yang cukup besar ini hanya terkandung dalam kuningnya saja.

Makanan Agar Tulang Kuat

Selain kalsium, tulang juga membutuhkan vitamin D untuk menjaga kesehatan, kepadatan, dan kekuatan tulang tersebut. Jadi, tidak ada salahnya memasukkan telur rebus dalam menu sarapan Anda.

2. Ubi Manis

Untuk menjaga tulang tetap kuat, Anda juga membutuhkan magnesium dan juga potassium, lho. Kedua senyawa tersebut berpean aktif dalam menjaga keseimbangan vitamin D dan kalsium agar tulang tetap kuat.

Makanan Agar Tulang Kuat

Magnesium dapat menjaga keseimbangan vitamin D agar kepadatan tulang tidak terpengaruh, sementara potassiumnya menetralkan asam dalam tubuh yang menyedot kalsium dari tulang.

Untuk mendapatkan manfaat dari ubi manis ini Anda lebih disarankan untuk mengolahnya dengan cara memanggangnya. Tapi, jangan di tambah garam ataupun bumbu lainnya. Cukup ubi manis saja.

3. Sayuran

Anda juga bisa mengonsumsi sayuran, terutama yang berwarna hijau gelap, seperti brokoli, bayam, kale, sawi, pakcoy atau bok choy, dan lainnya untu menjaga kesehatan tulang Anda.

Makanan Agar Tulang Kuat

Sayuran termasuk makanan agar tulang kuat selain susu karena di dalamnya juga terdapat kalsium. Bahkn, bukan hanya kalisum saja, tapi juga kandungan lainnya, seperti vitamin K dan magnesium yang juga bagus untuk tulang Anda.

4. Buah-Buahan

Selain sayuran, buah-buahan juga termasuk makanan yang harus Anda konsumsi agar tulang tetap kuat dan sehat. Beberapa buah-buahan yang bagus untuk tulang adalah:

Makanan Agar Tulang Kuat

  • Nanas
  • Apel
  • Pepaya
  • Jeruk
  • Alpukat
  • Kiwi
  • Jambu biji
  • Strawberry
  • Buah ara
  • dan buah-buahan lainnya

5. Sirup Tebu

Kalsium yang dibutuhkan oleh tulang juga bisa Anda dapatkan dari sirup tebu. Di lansir dari laman hellosehat.com, dari 1 sendok makan sirup tebu untuk pengganti gula, Anda bisa mendapatkan 41 miligram kalsium.

Makanan Agar Tulang Kuat

Cara enak menikmati sirup tebu : Menaruhnya menjadi pelengkap yoghurt atau dessert lainnya. Anda juga bisa menambahkan sirup tebu dalam smoothie buah Anda.

Nah, itulah 5 makanan agar tulang kuat selain susu yang bisa Anda konsumsi setiap harinya. Anda bisa membuat aneka resep dari bahan-bahan makanan di atas. Rasanya juga enak-enak, kan?

Agar tulang Anda tetap terjaga kesehatan, kepadatan, dan kekuatannya, jangan malas untuk konsumsi makanan-makanan di atas, ya!

Semoga informasi di atas bisa bermanfaat untuk Anda semua. Jangan lupa share dengan yang lainnya :)

SALAM SEHAT

5 Makanan Agar Tulang Kuat Selain Susu

0 komentar:

Posting Komentar